Pastikan Keamanan Perayaan Natal di Brebes, Kapolres bersama Dandim Patroli Gereja

 



Brebes - Sejumlah gereja yang tersebar di Kabupaten Brebes sudah tampak penjagan ketat dari jajaran kepolisian jelang Hari Raya Natal 2022. Jum'at (23/12/2022).

Penjagaan ini diterapkan untuk mewujudkan rasa aman kepada umat Kristiani yang melaksanakan ibadah saat malam Natal.

"Kami bersama TNI akan memperketat pengamanan di sejumlah tempat ibadah yang tersebar wilayah hukum Polres Brebes. Hal tersebut agar  umat Kristiani terjamin keamanannya saat melaksanakan ibadah Natal nanti," kata Kapolres Brebes AKBP Fiasal Febrianto saat melaksanakan pengecekan langsung di sejumlah gereja yang ada di Jalan Yos Sudarso Brebes.

Untuk menghindari adanya teror di geraja, Polres Brebes juga akan menerjunkan Unit Jibom dari Sat Brimob Polda Jateng.

Sebayak 30 (tiga puluh) personel BKO dari Brimob sudah berada di Polres Brebes. Mereka nantinya juga untuk memeriksa lingkungan gereja dan sterilissi baik sebelum pelaksanaan maupun sesudah Natal nanti.

"Kami telah berkoordinasi dengan pihak pengurus gereja, sebelum pelaksanaan ibadah terlebih dahulu aka dilaksanakan sterilisasi," tambahnya.

Pada kegiatan pengecekan tersebut, Kapolres juga didampingi oleh Dandim 0713 Brebes Letkol Inf Tentrem Basuki yang juga melaksankan pengecekan kesiapsiagaan personel gabungan TNI Polri yang bersiaga di Pos Pengamanan (Pospam) Induk Gereja Brebes.

Seperti diketahui, tidak jauh dari lokasi Pospam terdapat sedikitnya 4 (empat) gereja besar. Yaitu, Gereja Santa Maria Fatima, Gereja HKBP Brebes, Gereja Kristen Jawa (GKJ) dan Gereja Eben Haizer Brebes. (Humas/Pendim0713)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ajak Siswa Yang Lulus Berperan Dalam Membangun Bangsa

Jembatan Darurat Dibuat di Jalan Poros Desa Mlayang-Manggis Sirampog Brebes

TNI Membentuk Mental, Kedisiplinan dan Jiwa Nasionalisme di Era Milenial