Jaga Kesehatan Tubuh, Personil Kodim 0713 Brebes Lari Aerobik

 


Brebes - Sebagai upaya pembinaan, serta untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan, Personil Kodim 0713 Brebes melaksanakan lari aerobik bersama, Selasa (31/05/2022).

Sebelum kegiatan lari dilaksanakan, terlebih dahulu di adakan apel pagi dilanjutkan senam peregangan dan pemanasan, agar terhindar dari hal-hal yang tidak dinginkan yang dapat menimbulkan kerugian, baik personel maupun materiil.

Dandim 0713 Brebes Letkol Armed Mohammad Haikal Sofyan, M.Han melalui Pasiops Kapten Arhanud Suryadi, SH saat mengambil apel mengatakan, kegiatan olahraga bersama rutin dilaksanakan setiap hari Selasa, Kamid dan Jumat, bertujuan untuk memelihara fisik, kebugaran dan imunitas personel Kodim baik Prajurit maupun PNS TNI.

Sehinggga, para personel memiliki daya tahan yang tangguh dalam menghadapi apapun tugas yang di emban yang tak kalah penting adalah kebugaran tetap terjaga sehingga terhindar dari berbagai penyakit terlebih covid-19 yang dapat menganggu aktivitas kerja, ungkapnya.

Pasi Ops berharap agar seluruh anggota bisa menyempatkan waktu untuk berolahraga secara mandiri setiap harinya agar kesehatan dan kebugaran kita bisa terus terjaga.

Dengan rajin berolahraga akan mampu meningkatkan imunitas tubuh sehingga kesehatan tetap terjaga, pungkasnya. (Pendim0713).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ajak Siswa Yang Lulus Berperan Dalam Membangun Bangsa

Jembatan Darurat Dibuat di Jalan Poros Desa Mlayang-Manggis Sirampog Brebes

TNI Membentuk Mental, Kedisiplinan dan Jiwa Nasionalisme di Era Milenial