Forkopimda Brebes Jamin Keamanan Perayaan Natal di Kabupaten Brebes

 


Brebes – Pj Bupati Brebes Iwanuddin Iskandar bersama jajaran Forkopimda Brebes menjamin pelaksanaan perayaan Natal tahun 2023 di Kabupaten Brebes berlangsung aman dan kondusif.

Hal tersebut disampaikan oleh Pj Bupati Brebes Iwanuddin Iskandar yang didampingi Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhammad Tariq dan Dandim 0713 Brebes Letkol Inf Sapto Broto serta Forkopimda lainya saat melakukan pengecekan kesiapan dibeberapa gereja di Kabupaten Brebes, Minggu (24/12/2023) sore.

2 (Dua) gereja dikunjungi oleh jajaran Forkopimda, gereja tersebut adalah GPT Kristus Tuhan Brebes dan Gereja Santa Maria Fatima Brebes.

Dalam kunjungan sekaligus pengecekan tersebut Pj Bupati menyampaikan bahwa peringatan Natal dan Tahun Baru akan dijamin kemananannya selama kegiatan peribadatan oleh anggota TNI-POLRI dan Pemerintah Daerah Kabupaten Brebes.

Pj Bupati juga menyebut kegiatan tersebut sebagai bentuk negara hadir dan mendukung, serta untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam pelaksanaan ibadah.

Iwanudin Iskandar bersama Forkopimda juga menyampaikan ucapan selamat Natal dan salam hormat kepada seluruh jamaat dalam peringatan Natal tahun 2023 ini.

Hal senada juga disampaikan juga disampaikan Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhammad Tariq. Pihak kepolisian bersama TNI berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada semua warga Kabupaten Brebes, termasuk umat Kristiani yang sedang merayakan Natal.

“Memang menjadi kewajiban kami untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada semua masyarakat, termasuk juga umat Kristiani yang melaksanakan kegiatan agama,” ucap AKBP Guntur.

“Keberadaan kami bersama jajaran TNI dan Pemerintah Daerah ingin menjamin dan memastikan bahwa seluruh rangkaian kegiatan Natal semuanya berjalan dengan lancar, damai dan aman,” terangnya. (Hms/Pen0713).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ajak Siswa Yang Lulus Berperan Dalam Membangun Bangsa

Jembatan Darurat Dibuat di Jalan Poros Desa Mlayang-Manggis Sirampog Brebes

TNI Membentuk Mental, Kedisiplinan dan Jiwa Nasionalisme di Era Milenial