Juleha Brebes Nyate Domba Sakub Bareng PJ Bupati Brebes dan Forum Komunikasi Guru Besar & Dosen Putera Puteri Asli Brebes

 


Brebes - Kegiatan Silaturahmi dan Diskusi Forum Komunikasi Guru dan Dosen Putera Puteri Brebes dengan Tema "Temu Sumbang Pemikiran Bagi Perkembangan Kabupaten Brebes" berlangsung hari ini di Aula Hj. Idza Priyanti Gedung Kantor Pelayanan Terpadu (KPT) Kabupaten Brebes, Jalan Proklamasi No.17 Lantai 5, Brebes, Jawa Tengah. Sabtu (24/12/2022).

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (DPKH) Kabupaten Brebes drh. Ismu Subroto, M.Si saat memberikan sambutannya dihadapan PJ. Bupati Brebes Urip Sihabudin, SH., MH beserta tamu undangan yang hadir menyampaikan bahwa ada Perkumpulan yang menjadi anak dari DPKH, yakni Juleha (Juru Sembelih Halal).

"Juleha di Brebes sudah ada Pengurusnya ditingkat Daerah (Kabupaten) dan anggotanya sudah mencapai 200 orang dan sudah bersertifikat Bimtek (Bimbingan Teknis).

Keberadaan Juleha Brebes memiliki peran yang sangat pentin baik yang berada di Masjid, Pelaku Usaha dan Pribadi, Namun bukan hanya sebagai status maupun legalitas sebagai Juleha saja, akan tetapi seorang Juleha harus memiliki Ilmu dan Pengetahuan dan Skill serta Tekhnik sesuai dengan 13 materi Unit Kompetensi.

Harapannya DPKH bersama Kemenag melalui Satgas Halal Kabupaten Brebes dari Kemenag Brebes berharap seluruh Lebe yang ada di Kanupaten Brebes mengikuti Bimbingan Teknis Juru Sembelih Halal untuk mendapatkan ilmu pengetahuan dan ketentuan dari Pemerintah yang memprogramkan Produk Halal di Tahun 2024 para Juleha memiliki sertifikat.

PJ. Bupati Brebes menyampaikan terima kasih kepada seluruh undangan yang hadir dalam acara silaturahmi tersebut, tak luput juga Juleha Brebes memberikan Kejutan dengan Makan atau "Nyate Domba Sakub" khas Brebes atau Domba Asli Brebes ada dalam sajian Sate dalam makan siang bersama Forum Komunikasi Guru dan Dosen.

"Saya merasa kaget dan bangga, ini sate dari mana, dan enak dan empuk, rasanya juga beda". Tutur Urip.

"Ternyata yang menyajikan dari Juleha Brebes yah," Imbuhnya.

Ketua DPD Juleha Brebes Chasan Mudhofar yang kesehariannya menjadi Juru Sembelih Halal di Rumah Potong Hewan (RPH) Jatibarang membenarkan bahwa Sate Domba Sakub yang dibawa ke acara tersebut di sembelih bertepatan dengan acara "Latihan Fileter dan Asah Pisau" yang dilaksanakan hari ini di RPH Jatibarang.

"Kami bersama Kadin DPKH mempersiapkan Domba Sakub diacara Silaturahmi ini bertepatan dengan Latihan Fileter dan Asah Pisau bersama  anggota Juleha Brebes lainnya, dan kesempatan ini juga agar PJ. Bupati Brebes yang baru bertugas 2 minggu ini agar merasakan daging khas Domba Sakub bersama dengan anggota Juleha DPD Brebes". Ungkap Opang panggilan akrab Chasan Mudhofar.

Sementara Ketua Panitia Latihan Fileter dan Asah Pisau Pelda Ujang TSM anggota Kodim 0713 Brebes  mengungkapkan rasa senang bisa berkiprah dan berayiar di Juru Sembelih Halal Indonesia untuk Tanah Kelahirannya, Kota Bawang.

"Alhamdulillah, Allah SWT memberikan kesempatan dan memudahkan acara Latihan Fileter dan Asah Pisau berjalan dengan lancar, namun yang membuat kami kaget adalah bisa Nyate Domba Sakub bersama PJ. Bupati Brebes bersama Forum Komukasi Guru dan Dosen diwaktu makan siang". papar Ujang.

DPD Juleha Brebes Kedepan masih banyak pekerjaan dan tugas mulia, diantaranya Idul Qurban 2023, yang mana harus menyelenggarakan Bimtek Juleha Gelombang III dan IV bagi para Juru Sembelih agar memiliki Sertifikat Juru Sembelih Halal. (Pendim0713)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Ajak Siswa Yang Lulus Berperan Dalam Membangun Bangsa

Jembatan Darurat Dibuat di Jalan Poros Desa Mlayang-Manggis Sirampog Brebes

TNI Membentuk Mental, Kedisiplinan dan Jiwa Nasionalisme di Era Milenial